Rabu, 24 April 2013

Manfaat Dari Beberapa Gaya Renang

Renang adalah satu kegiatan olahraga yang melibatkan beberapa jenis gaya renang dalam pelaksanaannya. beberapa gaya renang menggerakkan lengan dan kaki, mengangkat perut, dan mendorong tubuh ke arah depan membuka jalan di air. Melalui liputan informasi mengenai  manfaat gaya renang. Berenang dengan baik tidak memerlukan banyak percikan air. Seorang perenang andal hampir tidak terdengar suara pergerakan air ketika dia beraktivitas. Renang yang baik adalah dengan gerakan ke depan yang halus dan tidak tersentak-sentak. Mereka yang tertarik melakukan aktivitas renang bisa mengambil manfaat renang dari berbagai gaya yang akan disebutkan berikut ini.

gaya renang.jpg

  1. Gaya kupu-kupu. Gaya ini adalah gaya renang yang paling sulit dan melelahkan dalam renang. Menggerakkan lengan seperti kincir angin dan kaki bergerak seperti ekor lumba-lumba. Jika sedang melakukan gaya ini, perenang tidak boleh melakukan renang di bawah air. Manfaat renang dari gaya ini adalah menguatkan paru-paru dan rongga dada untuk pernapasan.
  2. Gaya dada. Gaya ini satu dari beberapa gaya renang yang melibatkan gerakan tangan di bagian depan, mulai dari kepala hingga pundak. Bayangkan gerakan lompat kodok ketika melakukan gaya renang ini. Perenang harus terus menjaga kepalanya di atas air ketika melakukan gaya dada. Manfaat renang dari gaya ini adalah menguatkan abdomen dan rongga dada.
  3. Gaya bebas. Gerakan tendangan kaki yang cepat dan gerakan lengan secara bergantian adalah karakteristik gaya bebas. Saat sedang melakukan gaya ini, perenang harus menjaga kepala tetap di bawah air menghadap ke samping.
  4. Gaya samping. Gerakan seperti gunting menggambarkan gerakan dari gaya samping ini. Gaya ini berada di dalam air, mendorong tubuh ke arah depan dengan badan tetap menyamping.
  5. Gaya Belakang. Gaya ini adalah kebalikan dari gaya bebas, menggerakkan kaki dengan cepat dan gerakan tangan seperti kincir, kepala menghadap ke atas tetap di atas air dan maju ke arah belakang.
  6. Gaya renang freestyle. Maksudnya di sini adalah kita bebas mengambil gaya mana pun yang kita inginkan ketika sedang beraktivitas renang. Dalam satu kali latihan boleh beberapa gaya bila sudah bisa menguasainya dengan baik.
  7. Gaya mendayung. Bayangkan ketika anjing sedang berenang. Hanya tangannya yang bergerak di dalam air untuk menjaga keseimbangan tubuh agar tetap terapung. Gaya ini yang paling sederhana dari gaya-gaya renang lainnya.

Setiap gaya memiliki manfaat renang yang sama. Intinya adalah untuk menjaga kesehatan tubuh dan kebugaran secara fisik dan mental. Berenang itu menyenangkan dan menyehatkan. Selamat mencoba.

Manfaat Dari Beberapa Gaya Renang Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Posting Komentar

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *