Selasa, 21 Mei 2013

Ragam Karakter dan Cara Gunakan Jilbab Cantik

Salah satu perawatan luar yang dapat ditampilkan adalah mengenakan jilbab cantik dan elegan. Menghias jilbab menjadi cantik cukup mudah, misalnya Anda menghias model jilbab berbentuk segi empat yang didominasi jilbab Paris dengan Ragam Karakter dan Cara Gunakan Jilbab Cantik berikut ini.

Cara Gunakan Jilbab Cantik.JPG

Jilbab cantik selalu mengalami perkembangan dari masa ke masa. Berbagai model jilbab cantik hampir terdapat di setiap zaman yang berbeda. Berikut adalah beberapa ragam jilba bcantik beserta karakter masing-masing, lengkap dengan cara penggunaannya.

1. Model Jilbab Blus Pendek

Karakter jilbab: Memiliki topi menyambung di bagian depan. Terdiri atas banyak bahan, tapi kaus adalah bahan yang paling nyaman digunakan karena menyerap keringat. Awalnya tidak bermanik, tapi kemudian ada juga yang bermanik dan berbordir yang beragam.

Penggunaan: Langsung dimasukkan ke kepala tanpa harus meyematkan lagi jarum pentul atau peniti.

2. Model Jilbab Blus Panjang

Karakter jilbab: Model lebih bervariasi karena banyaknya space. Memilikitopi yang menyambung dan bermanik. Disebut blus panjang karena bagian depan lebih panjang bahkan ada yang sampai ke perut.

Penggunaan: Langsung dimasukkan ke kepala tanpa harus meyematkan lagi jarum pentul atau peniti.

3. Model Jilbab Pashmina

Karakter Jilbab: Berbahan dasar katun, kaus, rajutan, dan sebagainya. Berbentuk persegi panjang seperti selendang dengan lebar tidak terlalu luas.

Penggunaan: Penggunaan pashmina lebih bervariasi dari jilbab lainnya karena ukurannya yang panjang.

4. Model Jilbab Segitiga

Karakter Jilbab: Berbahan dasar katun, kaus, rajutan, dan sebagainya. Berbentuk segitiga sehingga memudahkan penggunaan. Umumnya berumbai di sisi-sisinya.

Penggunaan: Langsung pakai di kepala dengan posisi kain tidka berumbai di bagian atas. Sematkan peniti atau jarum pentul di bagian dagu untuk menghubungkan kedua sisinya.

5. Model Jilbab Segi Empat serta cara memakai jilbab segi empat yang praktis

Karakter Jilbab: Berbahan dasar katun, kaus, rajutan, dsb. Berbentuk segiempat. Ada yang polos, ada juga yang berhias bordiran atau manik-manik di sisi dan di permukaannya.

Penggunaan: Lipat hingga berbentuk segitiga. Pakai di kepala dengan posisi area lipatan di atas kepala. Sematkan peniti ataujarum pentul di bagian dagu untuk menghubungkan kedua sisinya.

Berikut ini merupakan tips memakai jilbab cantik, namun tetap nyaman:

Pilihlah bahan jilbab yang ringan, nyaman, adem, dan praktis. Bahan jilbab juga harus lembut agar mudah dibentuk.

Pilihlah model jilbab yang sesuai dengan bentuk wajah, sesuaikan pula dengan acara yang akan dihadiri untuk menghindari salah kostum.

Agar jilbab tampak elegan dan cantik, pilihlah model dan warna yang sesuai dengan busana yang dikenakan. Keserasian warna jilbab dan busana akan menentukan tingkat keberhasilan dan selera berbusana Anda.

Biasakan untuk mengenakan dalaman jilbab, misalnya ciput, bando, atau bandana, agar rambut lebih rapi dan tidak mudah keluar. Jika rambut Anda berponi, pakailah jepit ke belakang untuk mencegah timbulnya jerawat di dahi.

Pilihlah warna dalaman yang serasi dengan warna jilbab agar tidak membayang. Biasanya, dalaman akan tampak membayang jika jilbab yang dikenakan berbahan tipis. Oleh sebab itu, pilihlah warna dalaman yang sesuai dengan warna jilbab. Agar aman, pilih warna dalaman netral yang bisa dipakai dengan semua warna jilbab, misalnya hitam, putih, dan warna kulit.

Jika model jilbab Anda sederhana, misalnya segi empat, rangkailah dengan model unik agar terkesan mewah.

Pakailah aksesoris jilbab, seperti bros, jika Anda tetap ingin tampil cantik tetapi malas merangkai model jilbab.

Untuk pemakaian sehari-hari, pilihlah jilbab yang modelnya tidak terlalu rumit dan memiliki banyak aksesoris. Hal ini sangat penting agar aktivitas Anda tidak terkekang oleh jilbab sehingga bisa bergerak leluasa.

Yang terpenting, pilihlah model jilbab yang sesuai syariat Islam dan sesuai fungsinya sebagai penutup aurat.

Itulah liputan informasi seputar cara menggunakan jilbab sesuai karakter dengan daya tarik jilbab saat ini. Berjilbab sudah dianggap gaya hidup yang modern sehingga semakin banyak muslimah yang mengenakan jilbab.

Ragam Karakter dan Cara Gunakan Jilbab Cantik Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Posting Komentar

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *